Taman Dedari [Update 2023] : Foto, Lokasi, Rute, Tiket Masuk dan Fasilitas

Ditulis Oleh may
Dalam
InformasiLokasi & RuteJam Buka & Harga TiketFasilitasDaya TarikRekomendasi & TipsGalleryKesimpulan

Taman Dedari - Bali tak pernah kehabisan pesona untuk memenangkan hati pengunjungnya. Salah satu destinasi wisata baru yang pasti juga akan menarik perhatian Anda adalah Taman Dedari. Anda sudah pernah mendengarnya? 

Jika Anda sedang merencanakan liburan ke Bali, pastikan Anda juga memasukkan Taman Dedari Ubud ini ke daftar tempat wisata yang akan Anda kunjungi ya. Spot wisata yang kaya hal unik dan menarik ini masih baru lho. Nah, biar makin lengkap informasi yang Anda dapatkan tentang Taman Dedari, baca sampai akhir ya. 

Kita mulai dari lokasi, tiket masuk, jam buka, daya tarik, fasilitas yang tersedia, kemudian tips dan rekomendasi menarik ya. Siap terpesona? Yuk, simak selengkapnya!

post

Lokasi Taman Dedari Ubud, Destinasi Wisata Baru di Bali 

Teman Dedari Ubud tepatnya berada di Kedewatan, Ubud, Gianyar, Bali. Untuk Anda yang sudah menyewa kendaraan sekaligus sopirnya, maka Anda sudah tidak perlu memikirkan rute ke destinasi wisata ini. Tapi, untuk Anda yang membawa kendaraan pribadi atau backpacker-an, rute berikut ini semoga mempermudah perjalanan Anda. 

Jika Anda bertolak dari Bandara Internasional Ngurah Rai, maka kendarai mobil atau motor Anda ke arah Tohpati, baru ke Batubulan, lalu ke Singapadu dan sampailah Anda di Ubud. Kalau Anda sudah berada di Ubud, maka mudah saja Anda menemukan lokasi wisata baru ini, karena masih satu area dengan The Royal Pita Maha Ubud yang berada di Jl. Kedewatan.

 

 

Tiket Masuk dan Jam Buka Taman Dedari Ubud

Berapa dana yang harus Anda siapkan untuk masuk ke kawasan taman Dedari Ubud? Anda bisa menghela napas lega, karena untuk menikmati pesona taman ini, Anda tidak perlu membayar, alias gratis, begitu juga dengan . Anda hanya harus membeli makanan dan minuman di restoran yang harganya pun terjangkau dan bisa Anda sesuaikan dengan bujet.

Harga menunya mulai dari 15 ribu saja sampai 100 ribuan. Anda bisa menikmati atmosfer yang asyik di taman ini mulai pukul 10 pagi sampai 9 malam. Mantap, kan? Jadi, Anda tidak perlu buru-buru jika ada beberapa jadwal wisata sebelum mengunjungi taman ini. Lalu, apa saja daya tarik taman ini sehingga layak Anda kunjungi? Cek yuk yang berikut ini.

Fasilitas yang Tersedia di Taman Dedari Ubud

Soal fasilitas, Anda tidak perlu khawatir. Seperti pada umumnya tempat wisata, di kawasan taman ini tersedia fasilitas yang memadai, antara lain:

  • Musala
  • Restoran yang menyajikan aneka menu nikmat khas Bali dan western.
  • Toilet bersih
  • Pura 
  • Area parkir yang luas dan nyaman

Daya Tarik Taman Dedari Ubud yang Sebaiknya Anda Tahu

Perlu Anda ketahui, Taman Dedari Ubud ini baru dibuka pada 9 Januari 2021 lalu.  Ada hal-hal menarik yang bisa Anda lakukan di taman ini. Apa saja? Ini dia ulasannya!

Berfoto Ria dengan Patung-patung Indah

Adssa kira-kira 50 patung di taman ini. 4 diantaranya punya ketinggian 10 meter. Beberapa patung tingginya 5 sampai 6 meter,  dan sisanya adalah patung-patung berukuran kecil yang berjajar di sepanjang sungai. 

Patung-patung itu bisa Anda jadikan latar belakang foto-foto Anda. tinggal Anda pilih sudut terbaik yang pas dengan selera Anda. Patung-patung ini berada di area seluas kira-kira 1,5 hektar. Jadi, Anda pun bisa memilih spot-spot asyik yang menurut Anda pas untuk selfie, wefie atau difoto secara profesional. 

Kawasan ini juga sering dijadikan lokasi foto prewedding karena keindahannya. Nah, manfaatkan momen selama di sini untuk mengambil jepretan-jepretan yang memukau. Bagi Anda yang content creator, sudah pasti tidak akan membiarkan momen di taman ini berlalu sia-sia. Take video juga asyik lho untuk meramaikan feed akun-akun media sosial Anda. 

Menikmati Kuliner Khas Bali

Terdapat restoran di dalam kawasan taman. Sambil menikmati suasana, Anda bisa sambil kulineran bersama keluarga dan orang-orang tersayang. Tersedia menu-menu khas Bali seperti ayam betutu, bebek goreng garing yang dikombinasikan dengan sayuran sebagai lalapan, tipat kuah Bali dan masih banyak lagi. 

Untuk Anda yang mungkin kurang pas dengan menu-menu khas Bali, tersedia menu lain yang bisa Anda coba, seperti berbagai olahan Gurame dan olahan ayam, berbagai salad serta aneka minuman yang bisa Anda pilih sesuai selera. 

Pastikan Anda juga mengabadikan momen menikmati kuliner di sana ya. Anda bisa memotret hidangan-hidangan yang Anda pesan lalu mengunggahnya di akun-akun medsos Anda untuk menarik perhatian netizen dan mendapat banyak like penyuka kuliner.  

Menikmati Seni Khas Bali

Selain restoran, di dalam kawasan taman ini juga tersedia galeri. Di dalamnya ter-display lukisan-lukisan yang sangat kental dengan nuansa dan budaya Bali.  Ada bagian dari galeri ini yang berdinding kaca, jadi Anda bisa menikmati pepohonan di luar dengan leluasa. Bagi Anda yang pecinta seni, berada di galeri ini tentu menjadi momen mengasyikan untuk bereksplorasi dan menikmati keindahan.

Melihat Matahari Terbenam

Di dalam area Taman Dedari Ubud ini, Anda bisa melihat matahari terbenam yang mungkin selama ini luput dari perhatian. Tidak hanya di atas puncak gunung atau di pantai saja Anda bisa menikmati indahnya matahari terbenam. Tersedia spot yang memang disediakan untuk melihat perumahan penduduk sekaligus sang surya yang menuju peraduan. 

Menyaksikan Events Istimewa

Jika Anda beruntung, Anda bisa melihat events istimewa di dalam kawasan taman. Taman Dedari Ubud memang sering menjadi tempat diselenggarakannya acara-acara, seperti workshop, festival flora, pertunjukan seni dan sebagainya. Ini yang menjadi nilai plus yang akhirnya menggaet banyak wisatawan. 

Tips dan Rekomendasi Berwisata di Taman Dedari Ubud

Ada hal-hal yang perlu Anda siapkan dengan matang agar liburan Anda berjalan dengan lancar tanpa kendala. Nah, ikuti tips dan rekomendasi berikut ini:

  • Siapkan bujet wisata. Tiap destinasi punya karakteristik yang berbeda. Nah, untuk itu, Anda perlu menyiapkan bujet agar tidak menghamburkan uang untuk hal yang sebenarnya tidak perlu. 
  • Siapkan baju-baju atau outfit pilihan agar Anda tampil selalu sempurna di setiap jepretan. Outfit yang pas dan nyaman di tubuh Anda akan menambah tampilan Anda paripurna. 
  • Sediakan kamera jika memungkinkan. Jika Anda memilih menggunakan kamera HP, pastikan Anda menyediakan cukup memori. Suasana nyaman dengan pemandangan yang indah bisa membuat Anda terlena sehingga tak henti-hentinya memotret. 
  • Meskipun Anda berwisata di taman, pastikan stamina dan kesehatan Anda prima. Tidak asyik dan tidak akan mengesankan jika momen berwisata terganggu oleh penyakit atau kondisi tubuh yang drop. 

Kesimpulan

Sejauh ini, sudah berapa persen persiapan Anda? Ada baiknya jika Anda juga selalu mengecek kembali dan menanyakan detail informasi terkait liburan Anda pada jasa penyedia paket wisata Bali yang Anda percaya. Pastikan pula Taman Dedari masuk dalam jadwal wisata Anda selama di Bali. 

Logo Tripbali
ABOUT TRIPBALI
Perusahaan penyedia layanan organizer berbasiskan paket wisata bali, team building outbound, gathering, outing dan paket meeting, serta berbagai kebutuhan  event kreatif untuk korporat.
Dipercaya lebih dari 287 kantor dari seluruh Indonesia sejak 2015.
CONNECT TO US
Our Office
Tambak Mas Kav. 94
Jl. Godean Km. 1, Yogyakarta - INDONESIA
Postal Code 55182
Our Social Media
Tripnesia Destination © 2023 All Rights Reserved. Made with ❤ by omnidigital.id
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram